Selasa, 28 Agustus 2007

Profil Sekolah

Email : goals@smu1ciamis.com & smansa_ciamis@yahoo.co.id
Website : sma1ciamis_goals.com

SMAN 1 Ciamis mulai dirintis pada tahun 1959. Pada tanggal 15 Oktober 1959 SMA Persiapan Negeri Ciamis resmi menjadi SMA Negeri Ciamis dengan SK Mendikbud nomor 72/SK/B/III/1959. Berdiri di tengah pelataran seluas 15.000 m2 , SMAN 1 Ciamis telah berkembang menuju sekolah tipe A yang paripurna. Apalagi dalam kondisi itu, SMAN 1 Ciamis telah memperlihatkan berbagi prestasi yang dapat dibanggakan, paling tidak dapat dijadikan tumpuan harapan akan tercapainya tujuan tersebut. Maka tidaklah berlebihan bila SMAN 1 Ciamis bertekad mulai tahun ini menjadi sekolah mandiri yang berwawasan internasional sesuai dengan semboyannya GOALS (Global Oriented Absolute Leading School). Berikut data kondisi dan prestasi SMAN 1 Ciamis.
Siswa & Rombongan Belajar : Kls X 352 org, Kls XI 358 org, Kls XII 358 org.
Ketenagaan : Jumlah guru seluruhnya 69 orang. Dari ke 69 orang guru tersebut 3 orang berijazah S.2 , 45 berijazah Sarjana (S.1), sedang 7 orang lainnya berijazah Sarmud/D.3.
Sarana Prasarana : SMAN 1 Ciamis telah memiliki beberapa sarana/prasarana kunci, walaupun pada umumnya masih kurang dibandingkan kebutuhan. Namun dengan optimalisasi penggunaan, kekurangan sarana/prasarana tersebut, untuk sementara dapat diatasi. Adapun sarana/prasarana pokok yang dimiliki SMAN 1 Ciamis tersebut adalah : Ruang Belajar, Ruang Kepala Sekolah, Ruang Wakasek, Ruang Tata Usaha, Ruang Guru, Lab. IPA, Lab. Bahasa, Perpustakaan, Ruang BK, Ruang Komputer, Ruang Koperasi, Ruang OSIS/UKS dll.

Tidak ada komentar: